Sabtu, 15 Juli 2017

Ave Maria/Hail Mary/Salam Maria

KETERANGAN:
Salam Maria atau Ave Maria adalah doa tradisional Gereja Katolik kepada Bunda Maria untuk memohon perantaraannya. Doa ini merupakan dasar dari doa Rosario.  Doa ini terdiri dari 2(dua) bagian:
1. ayat Kitab Suci;perkataan Malaikat Gabriel(Luk 1:28) dan pengakuan Elisabeth(Luk 1:42).
2.Doa permohonan Gereja

Umat Katolik berdoa mohon dukungan Bunda Maria karena apapun yang diminta Bunda Maria tidak akan pernah ditolak Yesus puteranya. Hal ini nampak dalam peristiwa perkawinan di kana.
Berbekal kepercayaan ini,Gereja Katolik juga berseru kepada Bunda Maria dalam proses eksorsisme. Doa Salam Maria ditempatkan pada bagian 6 dalam EXORCIMUS IN SATANAM ET ANGELOS APOSTATICOS/EXORCISM OF SATAN AND THE FALLEN ANGELS/EKSORSIS SETAN DAN MALAIKAT YANG JATUH.

Teks dalam bahasa Latin:

AVE MARIA

Ave, Maria, grátia plena,
Dóminus tecum.
Benedicta tu in muliéribus,
et benedictus fructus ventris tui, Iesus.
Sancta Maria, Mater Dei,
ora pro nobis peccatóribus,
nunc et in hora mortis nostrae.
Amen.

Teks dalam bahasa Indonesia:

SALAM MARIA

Salam Maria, penuh rahmat,
Tuhan sertamu,
terpujilah engkau di antara wanita,
dan terpujilah buah tubuhmu, Yesus.
Santa Maria, bunda Allah,
doakanlah kami yang berdoa ini
sekarang dan waktu kami mati.
Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar